Jumat, 06 September 2013

WALIKOTA MANADO TERIMA KEPALA KPP PRATAMA MANADO



Serah terima jabatan yang baru di KPP Pratama Manado, yang sebelumnya dipegang oleh Joni Mantong, dan diserahkan kepada Hidayat Siregar telah dilaksanakan baru-baru ini. Dengan demikian mulai di bulan September ini, Siregar sudah bertugas di Manado. Karenanya tak salah jika dirinya melakukan kunjungan kerja sekaligus bersilahturahmi dengan Walikota Manado, Dr. Ir. G. S. Vicky Lumentut, SH. M.Si. DEA sebagai pemimpin wilayah dimana dirinya berkantor. Seperti yang terlihat, Siregar ditemani Kepala Dinas Pendapatan Manado, Bismark Lumentut, berkesempatan untuk bersua dengan orang nomor satu di Manado itu, di Rumah Dinas Walikota Manado di kawasan Bumi Berigin. Jumat 6 September 2013. Suasana keakraban terlihat jelas dalam pertemuan yang cukup singkat itu. Meski sesekali, Siregar dan Walikota Manado saling menyampaikan soal rencana kerjasama dalam bidang masing-masing. Seperti soal kesiapan Pemkot Manado dalam mengelola PBB, sebab di tahun 2014 mendatang sudah akan dikelola oleh daerah. "Ada pertemuan dan silahturami antara KPP Pratama yang baru yaitu pak Siregar. Dan beliau cukup senang bisa berada di Manado. Kami juga membahas soal penerapan pengelolaan PBB nantinya," ujar Walikota yang dicintai rakyatnya itu. Dari penjelasan Siregar sendiri, pihaknya siap untuk memberikan bantuan dalam hal pengelolaan PBB "Dari penjelasanya (Siregar, red) soal pengelolaan PBB, mereka siap membantu program misalnya untuk IT, sistem, dan untuk cleancing data atau piutang yang ada kelurahan, yang nantinya juga akan kami periksa kembali kebenaran data itu," jelasnya. Ditambahkannya, terkait pinjam pakai eks gedung KPP Pratama dijalan Bethesda kini sudah ada persetujuan dari Kementerian Keuangan. "Sudah disetujui pinjam pakai gedung eks KPP pratama, yang sudah ada persetujuan dari Kementerian dari Keuangan, dan suratnya sudah ada di bagian aset negara," kuncinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar