Kamis, 12 September 2013

WALIKOTA KOORDINASIKAN KESIAPAN KOTA SEHAT DAN PEMANTAUAN ADIPURA


Walikota Manado, Dr. Ir. GS. Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA; bersama Wakil Walikota, Dr (C) Harley Alfredo Benfica Mangindaan, SE, MSM beserta jajaran merapatkan barisan dalam proses pencapaian merebut Piala Kota Sehat “ Swasti Saba Wistara” 2013. “Wujud konsep kota sehat berupa integrasi dari berbagai kegiatan dan dukungan dari berbagai sektor yang difasilitasi pemerintah kota dengan pemberdayaan masyarakat”ujar Walikota. “Saya sudah meminta bantuan dari Wawali untuk mengkoordinasikan  dengan SKPD-SKPD terkait untuk menunjang kesiapan Kota Manado dalam persiapan Kota Sehat bahkan hingga pemantauan adipura tahap I" tutur Walikota.Untuk diketahui, ada 8 indikator pokok yang harus dipenuhi untuk mendapatkan Swasti Saba Wistara yakni,  wajib belajar 9 tahun, angka melek huruf yang meningkat, pendapatan perkapita domestik yang meningkat, angka kematian bayi per 1000 kelahiran hidup yang menurun, angka kematian balita per 1000 kelahiran hidup yang menurun, angka kematian ibu melahirkan per 100.000 kelahiran hidup yang menurun, adanya RTRW (Rencana Tata Ruang Wilayah).
Lanjut Walikota, konsep kota sehat ditekankan pada tataran kawasan dengan memperhatikan semua aspek sosial, ekonomi, lingkungan dan budaya. Karena itu, pengembangan Kota Sehat bukan hanya fokus pada pelayanan kesehatan atau masalah sehat atau masalah sakit tetapi lebih luas pada berbagai aspek yang mempengaruhi tingkat kesehatan masyarakat. “Produk hukum seperti peraturan daerah harus juga digenjot untuk lebih memantapkan langkah pemerintah dalam mendapatkan konsep kota sehat yang sebenarnya. Contohnya seperti perda kawasan bebas merokok,”tegas Walikota. “Kota Manado telah verifikasi oleh Tim Verifikasi yang diketuai oleh Drs. Yulikarmen, M.Kes  pada akhir Juli lalu. Rencananya Penghargaan Kota Sehat tersebut akan diserahkan pada Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2013 oleh Presiden SBY.”ujar Kadis Kesehatan Kota Manado, dr. Robby Mottoh sambil memohon dukungan warga Manado agar Piala Kota Sehat “ Swasti Saba Wistara” 2013 dapat bersemayam di Manado.
Walikota Manado juga kembali mengingatkan warga Kota Manado untuk mempersiapkan diri dalam tahap pemantauan I Piala Adipura 2014 yang akan dimulai pada Oktober s/d November 2013. “Piala Adipura bukan tujuan akhir dan bukan untuk kepentingan pemerintah kota saja, tetapi tujuan akhirnya adalah untuk membangun kesadaran dan budaya masyarakat untuk hidup bersih dan sehat.”pesan Walikota. “ Manado akan membuat inovasi-inovasi baru dalam penataan lingkungan sehingga kegagalan merebut Adipura Kencana tahun lalu dapat kita tebus tahun ini. Ini butuh kerja keras bersama antara Pemerintah, stakeholder dan warga kota Manado sendiri”tegas Walikota. “Dalam pemantauan tahap I ini, tim penilai akan menitikberatkan pada 13 komponen penilaian diantaranya terminal, pasar dan TPA”tutup Kaban BLH Kota Manado, Drs. Joshua Pangkerego, MAP.**04

Tidak ada komentar:

Posting Komentar