Selasa, 02 Juli 2013

WALIKOTA: SIPS MEMPERBAIKI SISTEM YANG TIDAK PRO KORUPSI.




Walikota Manado, Dr. Ir. GS. Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA, Selasa 2 Juli 2013 menghadiri rapat koordinasi Support to Indonesia's Island of Integrity Program for Sulawesi (SIPS) Project. SIPS adalah project kerja sama antara Canadian International Development Agency (CIDA) dengan KPK, pelaksanaannya dikelola oleh Cowater International Inc; merupakan program bantuan hibah yang dibagi dalam 3 kelompok kegiatan, yaitu 75 % untuk kegiatan peningkatan kapasitas pemerintah daerah, 15 % untuk membangun kapasitas KPK, 10 % untuk mendokumentasikan dan menyebarluaskan informasi. Pencegahan tindakan korupsi merupakan inti kegiatan SIPS. SIPS Project fokus pada peningkatan kapasitas tiga sektor, yaitu: 1) pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (one stop service), 2) pelayanan administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil, dan 3) pelayanan Pengadaan Barang Jasa Pemerintah. Salah satu indikator keberhasilan SIPS adalah makin berkurangnya keluhan masyarakat. Menurut Walikota pilihan rakyat ini, jajaran pemerintah kota Manado memiliki tekad dan komitmen untuk berubah sebagaimana tujuan SIPS. "SIPS adalah kegiatan yang sangat baik untuk memperbaiki sistem yang tidak pro korupsi, yaitu sistem yang akuntabel, transparan, dan partisipatif," kata Walikota yang visioner ini. Dikatakannya bahwa membangun pemerintahan yang bersih dan berwibawa harus menjadi tekad seluruh SKPD di jajaran pemerintah kota Manado. "Berbagai upaya yang dilakuan telah membuahkan hasil. Tahun 2013 ini telah terjadi perbaikan opini dari TW menjadi WDP," ujar Walikota yang selalu membaur dengan rakyat ini. Diharapkan oleh Walikota agar kegiatan SIPS dapat meningkatkan kesadaran, mengubah mindset dan paradigma aparatur jajaran pemerintah kota Manado supaya bebas dari kekeliruan administrasi dan penyimpangan. "Bila semua memiliki komitmen untuk berubah, tahun 2014 kota Manado pasti bisa memperbaiki opini BPK dari WDP ke WTP," kata Walikota yang juga Ketua APEKSI tersebut.***(anq)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar