Kamis, 25 Juli 2013

Wawali Resmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia di Politeknik Negeri Manado



Wawali memberikan pertanyaan kepada para peserta seminar

Menerima Cenderamata dari Direktur Politeknik Negeri Manado, Ir Jemmy Julles Rangan MT

Menerima Cenderamata dari Agus Purnomo, Millenium Danatama Sekuritas

Menerima Cenderamata dari Kepala Divisi Pemasaran BEI, Isharsaya




Melakukan Ujicoba Penggunaan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia

Wakil Walikota Manado, DR (C) Harley AB Mangindaan, SE,MSM hari ini (25/07) menghadiri Seminar Nasional "Dunia Akademisi sebagai Jembatan Masyarakat berinvestasi di Pasar Modal" dalam rangka Peresmian Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia di Politeknik Negeri Manado. Dalam sambutan Pembukaannya, Direktur Politeknik Negeri Manado, Ir Jemmy Julles Rangan MT menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Wawali yang begitu peduli dengan dunia pendidikan di Kota Manado. "Kehadiran Wawali yang enerjik dan berjiwa muda, selalu dirindukan oleh para mahasiswa disini"ujar Rangan disambut applaus oleh seluruh peserta seminar. Wawali dalam sambutannya mengajak generasi muda untuk mengerti dan mengetahui apa itu Bursa Efek dan apa yang disebut saham itu. "Semoga dari tempat ini kelak nantinya hadir para pialang saham yang andal dan berkualitas"ujar Wawali. " Sebagai Pialang saham tentu harus berspekulasi sehingga sebuah saham atau instrumen finansial lain akan bertambah atau berkurang harganya.Tinggal kita para SDM yang harus cermat dan jeli dalam mengambil kesempatan"tegas Wawali. " Gerai di Politeknik ini adalah galeri yang kelima di Sulawesi Utara dan ke 105 di Indonesia. Semoga ini tidak mubazir dan dipergunakan sebaik-baiknya"pesan Wawali usai menggunting pita penggunaan Galeri bersama Kepala Divisi Pemasaran BEI, Isharsaya, Agus Purnomo dari Millenium Danatama Sekuritas dan Direktur Politeknik Negeri Manado, Ir Jemmy Julles Rangan MT. ***(allen)

1 komentar: