Jumat, 26 Juli 2013

WALIKOTA : BANGUN MANADO SEBAGAI LABORATORIUM KEBERSAMAAN





Walikota Manado, Dr. Ir. G. S. Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA, didampingi Sekda, Ir. Maynard Haefrey Frayer, Jumat 26 Juli 2013, meletakkan batu pertama pembangunan gedung GMIM "Yesus Memberkati" Citraland. Walikota dalam sambutannya mengatakan bahwa semua yang terjadi bukan kebetulan, tapi karena rencana Tuhan. "Pembangunan gedung gereja ini hendaknya menjadi momentum untuk memperkuat eksistensi Gereja sebagai persekutuan yang hidup," kata Walikota. Lebih lanjut Walikota dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada jemaat yang anggota terdiri dari warga kota Manado dan Minahasa, yang telah berpartisipasi untuk kemajuan kota Manado. "Marilah kita mengusahakan yang terbaik dengan tetap menjaga keamanan, ketertiban, ketentraman dan kenyamanan di kota yang kita cintai ini," ajak Walikota. Menurut Walikota pilihan rakyat ini, jemaat GMIM Citraland yang terdiri dari 100 keluarga adalah jemaat khusus yang menikmati berkat Tuhan yang luar biasa. Selain anggotanya dari Manado dan sebagiannya dari Minahasa, juga kehidupan jemaatnya relatif mapan dari segi ekonomi. "Keberagaman yang ada di jemaat ini hendaknya menjadi laboratorium kebersamaan," kata Walikota yang visioner ini. Disampaikan juga oleh Walikota yang low profile ini agar jemaat memelihara hidup yang rukun dan damai. "Kerukunan adalah wujud torang samua basudara," kata Walikota yang pluralis ini.     (**anq)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar