Rabu, 19 Juni 2013

ISRA MI'RAJ MOMENTUM PERERAT PERSAUDARAAN WARGA MANADO






Pemerintah kota Manado dan Badan Tazkir Ukhuwah kota Manado, Rabu 19 Juni 2013 bertempat di ruang serba guna memperingati Isra' Mi'raj nabi Muhammad, SAW Tahun 1434H/2013M. Wakil Walikota, Dr (C) Harley Alfredo Benfica Mangindaan, SE, MSM dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan Isra' Mi'raj semakin memperkokoh iman sekaligus memberikan motivasi dan inspirasi bagi kita untuk tetap memegang teguh semangat persatuan, kerukunan dan kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. "Peristiwa Isra' Mi'raj memberikan hikmat agar kita semakin meningkatkan keimanan kepada kemahakuasaan Allah atas segala yang ada. Kesadaran ini yang dapat membimbing kita dalam kehidupan ini, sehingga kita tidak kehilangan arah dan kendali. Kita sering kehilangan kendali karena kesombongan dan ego sehingga melupakan sang Pencipta," kata Wawali pilihan rakyat ini. Lebih lanjut disampaikannya bahwa pada hakekatnya peringatan Isra' Mi'raj adalah loyalitas kepada Tuhan dan kesederhaan hidup. "Jika kita loyal kepada petunjuk Tuhan akan ada kerendahan hati. Kerendahan hati sangat penting dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat," ujar Wawali yang selalu membaur dengan rakyat ini. Juga disampaikannya bahwa sebagai umat percaya agar selalu memaknai hidup rukun dan damai dalam semangat torang samua basudara. "Daerah kita sudah lama dikenal hidup rukun dan damai, tapi kalau masih ada yang mencoba mengganggu kerukunan, berarti orang tersebut tidak memiliki hati yang damai," ingat Wawali yang merakyat ini. Ia berharap agar seluruh warga memiliki pemahaman yang sama untuk membangun kota Manado. "Apa yang harus saya cintai kalau saya tidak mencintai warga Manado," pesannya. Tema : Peristiwa Isra' dan Mi'raj adalah cermin diri. Sub temanya adalah ingat persaudaraan lupakan permusuhan, ingat kerukunan lupakan perseteruan, ingat perdamaian lupakan pertengkaran, ingat kebersamaan perpecahan. Turut hadir : Kejari Manado; mewakili Dandim; Ketua umum PHBI kota Manado, Amir Liputo, SH; Kepala Kantor Kementerian Agama kota Manado, Lilie Rasmana; Imam Besar Masjid Ahmad Yani, Ismail Tunai; ketua Badan Tazkir Ukhuwah kota Manado, Drs. Rum Usulu; Umar Maliki sebagai pembawa hikmat. 7***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar