Sekda saat sidak di Dinas Pertanian Kota Manado |
Sekda memberikan arahan kepada para PNS Dinas Pertanian Kota Manado |
Sekda memeriksa registrasi penerimaan pasien di Puskesmas Paniki Bawah |
Sekda berinteraksi dengan salah seorang pasien di Puskesmas Paniki Bawah |
Sekretaris Daerah Kota Manado,
Ir. MHF Sendoh hari ini (27/11) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Dinas Pertanian
Kota Manado dibilangan Jalan A.A. Maramis Manado. Dalam sidak tersebut, Sekda mendapati beberapa PNS yang sedang tidak
berada ditempat termasuk Kepala Dinas, Ir. Philip Sondakh. Para pegawai pun
tampak kelimpungan menghubungi rekan-rekan mereka yang berada diluar kantor. “Jiwa korsa sesama pegawai memang patut
dipertahankan namun jika menyembunyikan kesalahan sesama PNS itu jelas sudah menabrak
aturan”tegas Sekda saat memeriksa absen para pegawai yang berjumlah 33
orang tersebut. “Kepala Dinas bersama beberapa pegawai lain sedang tugas luar
melakukan pemantauan kegiatan jalan usaha tani di Bailang”urai Sekretaris Dinas
Pertanian, Ir. Jelly Mamosey menjelaskan. Setelah diadakan pemeriksaan absen
didapati hanya satu orang pegawai yang tidak masuk kantor. “Hukuman disiplin
akan diterapkan secara berjenjang sesuai peraturan yang berlaku”tegas Sekda.
Usai dari Dinas Pertanian, Sekda memantau jalannya proses pelayanan pasien di
Puskesmas Paniki Bawah. Tampak para pegawai begitu sigap melayani pasien yang
pada pagi hari itu telah menembus 75 orang pasien. Sekda pun turut memeriksa
administrasi serta registrasi para pasien baik pasien umum maupun yang
menggunakan UC. “Pelayanan di Puskesmas ini cukup baik walau hanya ditangani
oleh dua orang dokter dengan rata-rata 100 pasien per hari. Biasanya di
Puskesmas ini setiap Kamis pasiennya membludak hingga 200 orang karena bersamaan
dengan waktu imunisasi”ujar Sekda yang menyempatkan diri berinteraksi dengan beberapa orang pasien.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar