Walikota Manado, Dr. Ir. G. S. Vicky Lumentut, SH. M.Si. DEA
didampingi Wakil Walikota Manado, Harley Alfredo Benfica Mangindaan dan
Sekretaris Daerah kota Manado, Ir. M.H.F. Sendoh, Selasa 28 Mei 2013
membuka Festival Mapalus TIK Sulut yang berlangsung mulai 28-29 Mei
2013. Walikota Manado menyampaikan terima kasih kepada tim relawan TIK
(Teknologi Informasi Komunikasi) Sulut. Kedatangan trio pimpinan kota
Manado ini adalah untuk mendukung kegiatan festival Mapalus TIK.
Ketiganya sangat care dengan perkembangan dunia maya yang begitu pesat
saat ini di kota Manado. Walikota dan Wakil Walikota pilihan rakyat
langsung ini mengapresiasi relawan TIK, karena menurut kedua pemimpin
yang low profile ini, kota Manado ke depan bisa semakin dikenal oleh
masyarakat dunia melalui dunia maya. "Kemajuan teknologi informasi dan
komunikasi yang didukung oleh kehadiran internet mengakibatkan semakin
tidak ada tempat yang tidak bisa diakses, termasuk di kota Manado," kata
Walikota yang visioner ini. Lebih lanjut disampaikannya bahwa untuk
meminimalisir dampaknya, di kota Manado ada internet sehat yang mudah
diakses. "Selamat berlomba, dan semoga sukses," harap Walikota yang
selalu membaur dengan rakyat ini. Relawan TIK bertujuan untuk melatih
masyarakat agar dapat memanfaatkan atau tidak gagap produk teknologi.
Relawan TIK terdiri dari para akademisi, antara lain Yauli Rindengan
sebagai ketua TIK, dan Stenly Karouw sebagai wakil TIK provinsi Sulut.
Turut hadir: Kadis PU, Kaban Bappeda dan pengelola
Mega Mas. (**anq)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar