Menjelang akhir tahun 2012, pemerintah kota Manado mencanangkan 4
program, salah satunya adalah 'Langit Biru' yang merupakan program
bebas kendaraan bermotor pada setiap hari Jumat, yang efektif
dilaksanakan mulai 11 Januari 2013. Program ini bertujuan untuk
mendukung program 'Langit Biru' dari Kementerian Lingkungan Hidup (KLH)
untuk meningkatkan kualitas udara, yang bebas dari polusi C02, dan
yang terutama adalah mendorong kesadaran seluruh masyarakat tentang
pentingnya udara yang sehat. Sangat tidak beralasan jika program bebas
kendaraan untuk kebaikan bersama ini dituding sebagai upaya pencitraan.
Merupakan multi tafsir dan suatu kebohongan besar kepada masyarakat jika
program bebas kendaraan bermotor dikatakan sebagai janji manis
pemerintah kota Manado kepada para sopir angkot. Car Free Day merupakan
program untuk meningkatkan kualitas udara dan tidak hanya menjadi
tanggung jawab Walikota-Wakil Walikota atau pemerintah kota Manado
semata, tetapi juga menjadi tanggung jawab seluruh masyarakat kota
Manado. Car Free Day memang hanya diperuntukkan bagi PNS di jajaran
Pemkot Manado, tapi alangkah baiknya jika mendapat dukungan dari seluruh
masyarakat, misalnya masyarakat tidak membawa kendaraan pada setiap
hari Jumat saat datang ke Pemkot Manado atau tidak memarkir kendaraan di
seputaran lapangan Sparta Tikala. (anq)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar