Kamis, 03 Oktober 2013

FERRY SIWI: CUACA EKSTRIM DAN PENGERUKAN TANAH, MENYEBABKAN PENDANGKALAN TANAH DI BUMI NYIUR



Kamis 3 Oktober 2013, Kadis Pekerjaan Umum (PU) kota Manado, Ir, Ferry Siwi, M.Si, menjelaskan kejadian tanah longsor dan banjir di kelurahan Bumi Nyiur terjadi akibat cuaca yang ekstrim yang ditandai dengan hujan deras berkepanjangan dan tiupan angin yang kencang serta karena pengerukan/penggusuran tanah yang dilakukan pengembang perumahan dan gudang di sekitar lokasi tersebut yang sudah melewati batas dari rekomendasi Badan Lingkungan Hidup. "Selain karena cuaca yang ekstrim, akibat penggusuran/penggerukan bukit untuk pembuatan perumahan dan gudang di seputaran ring road juga ikut memperparah keadaan, sehingga terjadi pendangkalan di area tersebut," kata Kadis PU. Lebih lanjut di tuturkan Kadis PU, "Dinas PU kota Manado setelah menerima laporan dari masyarakat tentang terjadinya longsor dan banjir di kelurahan Bumi Nyiur langsung menyediakan alat dan langsung mengeruk tanah di sekitar lokasi kejadian untuk mengatasi keadaan di lokasi tersebut," pungkas Kadis PU. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar