Kamis, 11 April 2013

Wawali Buka Rakercab PKB Kota Manado



Wakil Walikota Manado, DR (C) Harley AB Mangindaan, hari ini (11/04) menghadiri dan membuka Rakercab Partai Kesatuan Bangsa (PKB) Kota Manado bertempat di Hotel Sahid Kawanua Manado.  Wawali dalam sambutannya menyampaikan bahwa PKB sebagai suatu wadah organisasi kiranya selalu dapat memberikan bantuan masukan dan kritikan bagi Pemerintah Kota Manado. "Jauhkan budaya baku cungkel diantara sesama kader atau Bacaleg PKB nantinya.Mari kita bantu Pemerintah Kota untuk bersama-sama mengawal dan memajukan pembangunan di Kota ini"ujar Wawali. Hadir dalam Rakercab Partai Bernomor Dua ini, Ketua DPW PKB Sulut, Greity Tielman, Ketua DPD PKB Kota Manado, Grace Tielman dan Sesepuh PKB Sulut, Louis Nangoy.***(allen)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar